March 24, 2025

Karyawan Swasta di Uni Emirat Arab Bekerja 2 Jam Lebih Singkat

0

Dubai – Pada 13 Maret 2023, pemerintah menerbitkan pengumuman bahwa karyawan swasta di Uni Emirat Arab berhak bekerja dua jam lebih singkat selama bulan Ramadhan, Kementerian Sumber Daya Manusia dan Emiratisasi (MoHRE).

Bagi karyawan yang biasanya bekerja 8 jam sehari, maka akan dikurangi 2 jam menjadi 6 jam sehari. Menurut kementerian setempat menyatakan “Sesuai dengan persyaratan dan sifat pekerjaannya, perusahaan dapat menerapkan pola kerja yang fleksibel atau jarak jauh dalam batas jam kerja harian yang sudah disepakati bersama selama bulan Ramadhan,”.

Minggu lalu, pemerintah Uni Emirat Arab juga mengumumkan pengurangan waktu sekolah dan jam kerja untuk pegawai federal selama bulan suci Ramadhan tahun 2023. Jam kerja resmi yang diterbitkan pemerintah selama Ramadan adalah dari pukul 09.00 hingga 14.30 dari Senin hingga Kamis, dan dari pukul 09.00 hingga 12.00 pada hari Jumat. Selama bulan Ramadhan, waktu di sekolah-sekolah swasta pun akan dikurangi menjadi lima jam, menurut Otoritas Pengetahuan dan Pembangunan Manusia (KHDA).

Ramadhan, bulan yang sangat dinanti-nanti setiap tahunnya, menandai waktu umat Islam berpuasa dari matahari terbit hingga terbenam. Bulan suci Ramadhan kali ini diperkirakan akan dimulai pada 23 Maret, sambil menunggu konfirmasi dari komite penampakan bulan Islam.

Di Uni Emirat Arab, bagi mereka yang menjalankan Puasa di bulan Ramadhan harus menahan diri dari makan dan minum hingga 14 jam per hari.


Editor: Alya Siti Zahra

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *